Pemdes Biniha Selatan Salurkan BLT-DD Tahap II Tahun 2021

KORDINAT.ID – Pemerintah Desa Biniha Selatan, Kecamatan Helumo, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD), tahap II kepada 36 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Selasa (08/06), di kantor Desa Biniha Selatan.

Hadir dalam penyaluran BLT-DD, Kasi Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kecamatan Helumo Linawati Kamaru, Sangadi Biniha Selatan Marlin G Tudo dan Sekretaris Desa Said Tuliabu.

Sangadi Biniha Selatan Marlin G Tudo, berharap Keluarga Penerima Manfaat memanfaatkan dengan baik BLT-DD yang diterima, untuk menopang ekonomi yang lemah akibat pandemi.

Advertisement

“Semoga dengan di salurkan BLT-DD ini, sedikit meringankan beban masyarakat, serta sedikit membantu memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari di masa pandemi” harap Marlin G Tudo.

Marlin G Tudo juga menyebut, dalam penyaluran BLT-DD, masyarakat disiplin mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dalam menerima bantuan.

“Penyaluran bantuan tahap kedua ini dengan aman, tertib dan lancar serta masyarakat disiplin mematuhi protokol kesehatan,” imbuhnya.

Advertisement

Sementara itu, salah satu masyarakat penerima BLT-DD Abd Malik Biku, merasa senang dan bersyukur dengan adanya bantuan tersebut, karena sangat membantu untuk memenuhi kebutuhan sehari hari.

“Terima kasih kepada pemerintah desa, saya sangat terbantu dengan BLT-DD yang diberikan, ” tutup Abd Malik Biku.

Advertorial/Fendri

 

 

Advertisement

Advertisement

Komentar Facebook
Bagikan Berita ini

Baca Juga

DPW PKB Sulut Berbagi Takjil Gratis Kepada Masyarakat

KORDINAT.ID – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Bersama Perempuan Bangsa Provinsi Sulawesi …