KORDINAT.ID – Upaya Pemerintah Desa (Pemdes) Botuliodu dalam meningkatkan pertumbuhuan ekonomi di masa Pandemi Covid-19 terus di lakukan. Salah satunya dengan merealisasikan Program Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Padat Karya Tunai Desa (PKTD) dengan membuka lahan kebun bagi warga.
Kepala Desa (Sangadi) Botuliodu, Hitler Gintulangi, mengatakan Program PKTD ini dilakukan untuk pemulihan ekonomi. Karena kita tahu banyak masyarakat terkena dampak dari Pandemi Covid-19.
Ia mejelaskan, Program PKTD pembersihan lahan kebun dikerjakan secara gotong royong dan Pemdes memberikan upah bagi masyarakat.
Lanjtunya, Lahan yang telah dibersihkan kemudian akan di tanami rica, budidaya pisang, pemeliharaan bibit dan lain sebagainya. Hasil dari kerja kelompok masyarakat ini nanti akan dipasarkan
“Semoga melalui program PKTD ini bisa kemudian mendorong ekonomi masyarakat, membuka lapangan pekerjaan, serta mengurangi angka kemiskinan dan pengangguran masyarakat Desa Botuliodu. dan tentu harapannya bencana pandemi akan segera berakhir,” jelas Hitler Gintulangi, Selasa (31/08).
Selain itu, Hitler Gintulangi juga mengucapkan terimah kasi kepada masyarakat Desa Botuliodu yang masi konsisten dengn Pemerintah untuk melaksanakan program pemulihan ekonomi di masa Pandemi Covid-19.
“Terima kashi saya ucapkan kepada masyarakat yang senantiasa turut berdedikasi dan bersama-sama, bahu-membahu dalam Membangun Desa Botuliodu dalam meningkatkan ekonomi masyarakat lewat Program Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Padat Karya Tunai Desa,” imbuhnya.
Advertorial/Adr