KORDINAT.ID – Cabang Olahraga Sepak Bola pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XI di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) mulai bergulir, Jum’at 11 November 2022.
Laga pembuka yang mempertemukan antara Bolmong vs Bitung, Penjabat Bupati Bolmong Limi Mokodompit menjadi Bola Pertama tanda dibukannya pertandingan di Cabang Olahraga Sepak Bola, di Lapangan Desa Ayong.
Selain membuka, Limi Mokodompit juga ikut menyaksikan jalannya pertandingan sekaligus memberi support kepada Tim Bolmong yang bertanding melawan Tim Kota Bitung.
“Saya suport tim Bolmong dan saya percaya timi ini pasti bisa meraih kemenangan,” kata Limi.
Limi mengimbau agar pelaksanaan Porprov Sulut yang jatuh pelaksanaannya di Kabupaten Bolmong dapat berjalan aman dan damai.
“Mari kita menjaga stabilitas keamanan agar penyelenggaraan Porprov ini dapat berjalan sebagaimana mestinya,” imbau Limi.
Turut hadir, Sekda Bolmong Tahlis Galang, Kepala Dinas Kominfo Ma’arif Mokodompit, Wakil Ketua DPRD Bolmong Zulhan Magabarani, dan Anggota DPRD Bolmong Supandri Damogalad, Kapolsek Maelang AKP Gatot Daun dan Danramil Maelang, serta sejumlah official PSSI.
Adr