H-15 Pilsang Serentak di Bolmut, Kapolsek Bolangitang Himbau Tetap Jaga Persaudaraan

KORDINAT.ID, Bolmut – Menjelang Pemilihan Sangadi (Pilsang) serentak di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Bolangitang Iptu Herdi Manampiring, himbau masyarakat agar tetap menjaga persaudaraan.

Hal ini disampaikannya pada media ini, Senin (04/10/2021).

“Antisipasi terhadap konflik yang ditimbulkan oleh perbedaan pilihan di Pilsang, perlu di edukasi sebaik mungkin. Jangan karena beda pilihan, bisa menimbulkan ketidaknyamanan antar sesama”, ucapnya.

Advertisement

Menurutnya hal tersebut jika dibiarkan lebih lanjut, maka akan menjurus ke ujaran kebencian, sehingga bisa menimbulkan pidana.

“Untuk itu, saya berharap kepada para bakal calon Sangadi, untuk memberikan edukasi yang baik kepada konstituennya. Ini bisa membantu meredam suasana yang panas di Pilsang tersebut”, ungkapnya.

Lebih lanjut, Herdi mengatakan bahwa, pihaknya saat ini sudah ada mapping terkait pengamanan di wilayah kerja Polsek Bolangitang.

Advertisement

“Kecamatan Bolangitang Barat dan Bolangitang Timur sebagai wilayah kerja Polsek Bolangitang, sudah kami rencanakan. Jadi berdasarkan pantauan, dimana Desa-desa yang akan melaksanakan Pilsang, kita sudah mengantisipasi”, terangnya.

Selain itu, pihaknya juga sudah memetakan beberapa Desa yang rawan.

“Sehingga itu, kita mengumpulkan bahan keterangan dari masyarakat untuk mengantisipasi. Jadi, di dua kecamatan ini, sudah kami petakan mana-mana zona yang rawan dan sangat rawan terjadinya konflik”, jelasnya.

Pada prinsipnya, lanjut Herdi, pihaknya tetap mengantisipasi hal-hal yang terjadi.

“Sehingga ketika kita melaksanakan tugas, kita sudah bisa mencegah. Selanjutnya kami juga sudah mengarahkan ke Camat, agar melaksanakan deklarasi damai terkait Pilsang. Kami, juga pada saat pelaksanaan pemungutan suara, akan melaksanakan patroli untuk keamanan pemilihan”, tutupnya.

(svg)

Advertisement

Advertisement

Komentar Facebook
Bagikan Berita ini

Baca Juga

Rapat Fasilitasi Perselisihan Batas Desa Tanjung Buaya dan Tote, ini Hasilnya

KORDINAT.ID – Pemerintah Kecamatan Bolangitang Barat kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menggelar rapat fasilitasi penyelesaian …